[REVIEW] Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water

Hi, babes!

Apa kabar, apa kabar? 
akhirnya punya waktu lagi untuk nulis, hua!
Terima kasih yaa atas pengertian kalian hu, cinta!


Kali ini ini agak spesial karena aku akan sharing salah satu produk 
yang udah jadi favorit aku banget 1 bulan kebelakang ini yaitu 
Garnier  Micellar Oil-Infused Cleansing Water. 


Tapi sebelum kesana, kita flashback dulu dikit.
Well, siapa sih yang nggak tau Garnier? 
Yas, Garnier adalah international brand yang punya harga-harga produk affordable 
dengan kualitas yang adorable banget. 
Tsah! 2 tahun yang lalu, aku pertama kali cobain pembersih muka yang judulnya "micellar water"-pun dari merek Garnier ini, pada saat itu mereka hanya launching di Indonesia 2 produk micellar water; warna biru (kulit berminyak, berjerawat) & warna pink (kulit normal - sensitif). Sejak kenal pembersih muka ini, aku nggak beralih ke produk lain lagi soalnya dia bener-bener cepet banget ngangkat makeup/kotoran karena polusi pada wajah tanpa membuat kulit aku iritasi. Murah dan hemat banget juga dipakainya, karena cepet banget bersihinnya. Kadang 2-3 kapas aja cukup untuk satu wajah. Sayangnya, micellar water yang available saat itu belum ada yang bisa mengangkat 
waterproof makeup secara instant.


Good newsnya, sekarang Garnier  Micellar Oil-Infused Cleansing Water udah masuk di Indonesia!
Aku se-excited itu pas tau produk ini akhirnya available di Indonesia. Soalnya all in one banget kan, bisa bersihin wajah sekaligus waterproof eye/lip makeup. HOWRAY!

Meding langsung aku review aja deh.

PACKAGING


Sama dengan 2 micellar yang udah masuk sebelumnya.. packagingnya itu simple dengan tutup warna putih, available dengan 2 size 125ml) & Rp. 95.000 (400ml. Jadi ada yang memang cocok untuk disimpan di meja rias kita dan juga untuk dibawah traveling kemana-mana.
Karena produk ini udah lulus BPOM jadi keterangannya pun udah berbahasa Indonesia. Dibagian depan terdapat hi-lites dari produk, dan 


di bagian belakang tertera cara penggunaan dan penjelasan tentang Garnier Micellar Oil-Infused ini, ada juga tertera jelas manufacture date dan ingredients. 

"Ingredients : Aqua / Water, Cyclopentasiloxane, Isohexadecane, Argania Spinosa Oil / Argania Spinosa Kernel Oil, Benzyl Alcohol, Benzyl Salicylate, Butyl Methoxydibenzoylmethane, CI 60725 / Violet 2, Decyl Glucoside, Dipotassium Phosphate, Disodium Edta, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Ethylhexyl Salicylate, Geraniol, Haematococcus Pluvialis / Haematococcus Pluvialis Extract, Hexylene Glycol, Limonene, Linalool, Pentaerythrityl Tetra-DI-T-Butyl Hydroxyhydrocinnamate, Polyaminopropyl Biguanide, Potassium Phosphate, Sodium Chloride, Parfum / Fragrance."

Jadi aman! Sebagai beauty enthusiast aku gak bosen-bosennya ngomong kalau memperhatikan ingredients itu penting! Terutama untuk kita yang punya alergi terhadap suatu zat. 
Untuk PAO produk ini sendiri bisa digunakans sampai 6 bulan setelah dibuka. 
Lama banget kan.


CARA PENGGUNAAN & HASIL PEMAKAIAN

Cara pakainya gampang kok. 


Kalian pertama-tama harus mengocoknya terlebih dahulu agar oil dan micellar waternya 
tercampur lalu aplikasikan ke kapas sebagai perantara ke wajah. Jangan gunakan tissue ya!


Next, bersihkan area wajah, mata, dan bibir tanpa perlu dibilas.


Ini hasilnya hanya dengan 1x swipe saja. Aromanya enak banget! Seperti produk "mahal".
Teksturnya cair seperti micellar water pada umumnya meskipun ada campuran oilnya. Nggak greasy sama sekali, padahal basenya oil. 
dan juga nih.. biasanya ada cleansing yang punya rasa pahit saat diaplikasikan dibibir, dan produk ini nggak! Meskipun ada jerawat diarea dahi-pun, tidak memberikan efek nyeri atau iritasi. 
So far so gewd!


Untuk pemakaian setengah wajah, aku hanya membutuhkan 2 kapas untuk wajah, mata dan bibir. Padahal biasanya kalau pakai pembersih biasa + waterproof remover yang berbeda baru untuk sebelah wajah aja aku bisa habis 4-6 kapas. Kebayang nggak tuh borosnya? Sedangkan ini dengan produk all in one cuma 2 aja udah cukup.


Kelihatan kan bedanya setelah dibersihkan dan belum? Makeup hasil smudge mascara/eyeliner yang biasa mengganggu banget seperti mata pandapun langsung bersih hanya dengan 1x swipe. 


Overall, aku suka banget dan sampai hari ini sih belum nemu tandingannya.
Kualitas dan harga bener-bener masuk akal bangeeeet!
Karena ada kandungan oilnya juga bikin aku mempersingkat skincare routine.
Nggak perlu lagi nyediain dua sampai tiga macam makeup remover/cleansing.
Nyarinya juga nggak susah sekarang di toko-toko terdekat rumah gitu juga udah banyak.

Harga produknya itu sekitar Rp. 39.000 (125ml) & Rp. 95.000 (400ml). Kalo yang hobby promo atau nyetok kayak aku kalian bisa cobain promo ini nih! setiap pembelian Rp. 100.000,- produk Garnier via LAZADA dan menginput kode “MICELLAR10” sebelum check out kalian akan dapat diskon khusus special dari Garnier Indonesia :)

Yuk ikutan upload reviewmu bersama  Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water di social media kamu dan sertakan #1LangkahBersih seperti aku dan follow Twitter & Instagram Garnier Indonesia.

Semoga postingan aku kali ini bermanfaat untuk kalian ya! hahaha Sekian dulu yoo cerita dari aku Jangan lupa commet dibawah dan follow blogspot aku supaya kalian semua ngga ketinggalan sama postingan-postingan aku! Kalian juga bisa comment kira-kira apa yang mau aku bahas di postingan aku selanjutnya atau mau aku review produk apa ;)
CU on my next post!
temui aku via

kontak : fazkyazalicka@gmail.com

CONVERSATION

0 komentar:

Post a Comment

Back
to top