[REVIEW] - Poppy Dharsono Cosmetics

Hi, babes!

Udah lama yaa ngga pernah update soal makeup, 
belakangan ini skincare lagi skincare lagi hihihi tapi tenang! 
Kali ini aku balik lagi mau ngeracun makeup xoxo!


seperti namanya,  Poppy Dharsono Cosmetics ini memang merupakan 
brand kecantikan milik Poppy Dharsono yang juga merupakan 
salah satu wanita yang menurut aku masuk ke jajaran wanita sukses Indonesia. 
Karena bukan saja eksis di dunia politik dan entertainment, tapi juga di dunia kecantikan.
Mungkin beberapa dari kalian ngga asing sama nama ini.
Apalagi buat kalangan 30thn+++, aku sendiri udah hafal banget nama ini dari jaman aku SD. 
Soalnya mamaku bersaudara sudah memakai jasa bridal makeup 
milik Poppy Dharsono secara turun menurun. 
Poppy Dharsono juga memiliki salon yang super bagus banget 
di daerah Jl. Bumi, Jakarta Selatan, must try!

---

Okay, langsung aja. Jadi aku sempet dikirimin eye makeup products dari Poppy Dharsono Cosmetics untuk dicoba dan aku seneng banget karena aku emang lagi ngumpulin banget alat-alat perang buat mata, Karena bagaimana agar wajah kita bisa terlihat tidak monoton ketika dimakeup itu buat aku pribadi triknya ada dimata dan bibir.


Kebetulan aku dikirimkan 4 items, yaitu 
Mini Eyeshadow Pallete, Mascara, Eyeliner Pencil dan juga Eyebrow Pencil.


Yang pertama akan aku review adalah Mini Eyeshadow Palletenya dulu ya.
Untuk packaging aku suka, karena untuk lokal dengan desain berwarna emas itu terlihat fancy banget! Apalagi dengan mirror effect gitu. 
Nice banget. Bentuknya juga ngga kegedean jadi masih bisa diselip-selipin di dalam tas.





Untuk packaging dalamnya juga aku suka, karena yang pasti ada kacanya! 
Please, ini super perlu banget dan jarang ada Eyeshadow Pallete apalagi lokal yang ada cerminnya.
Kemudian, aplikator yang diberikan juga ada 2 yang memiliki 2 ujung sponge yang berbeda jadi fungsional! Aku sih suka, cocok banget buat mengaplikasikan eyeshadow yang shimmery.
Nah, untuk pigmentasinya aku suka! Di foto ini mungkin warnanya agak lebih terang karena lighting yang kurang oke, tapi hasil aslinya sangat pigmented! Terutama untuk warna-warna yang gelap. Untuk warna navy dan coklatnya itu matte, sedangkan untuk pink, gold dan semi rose goldnya itu sedikit shimmery. Menurutku juga untuk warna gold dan semi rose goldnya juga bisa diaplikasikan sebagai highlighter lho! Enak kan dalam 1 pallete udah all in. Lokal lagi xoxo! 

Punya aku ini yang seri 03 Summer Love. 
OOPS! Dibelakangnya juga ada tutorial membuat 5 Signature Runway Eye Colors 
dan nomer dar setiap shadenya lho! Jarang banget eyeshadow lokal itu ada nomornya.
Pokoknya aku merekomendasikan Mini Pallete ini untuk kalian coba!


Next, aku mau review mascaranya. As you guys know, aku itu penggila mascara! Aku gabisa kemana-mana tanpa lipstick dan mascara. Karena itu adalah penolong dari wajah aku yang ngantukan banget, jadi pas tau aku dikasih mascara juga aku super seneng stock bertambah ehehehe!




Untuk packagingnya sama seperti eyeshadownya juga berwarna emas dan aku suka, tapi aku rada sedikit kurang suka sama aplikatornya yang bentuknya itu bulat. Kalo aku pribadi lebih suka yang agak melengkung supaya mengaplikasikannya juga lebih mudah. Untuk hasilnya, produk ini sebenarnya lebih fokus ke memberi volume dan it works on me! Aku suka, apalagi ini ngga waterproof jadi nyaman buat daily. Meskipun ngga waterproof, dia bisa tahan lama dan ngga bleber kemana-mana kok. Jadi aman!

Yang terakhir adalah Eyeliner & Eyebrow Pencil. Actually, aku itu anaknya ngga terlalu eyeliner-an atau alis-an banget. Tapi tetap, aku membutuhkan kedua alat perang ini untuk memenuhi makeup ke acara-acara tertentu. Untuk packaging, aku suka. Simple, apalagi untuk eyebrow pencilnya yang udah sepaket saya brushnya! its so me banget karena aku bener-bener kalo ngalis di ujung belakangnya aja terus aku sapu-sapu ke bagian depan, 



Hasilnya juga super pigmented! terutama buat eyelinernya, dabest! Creamy dan cocok banget untuk digunakan di bagian dalam atas dan bawah mata agar matanya bisa terlihat lebih tegas. Untuk eyebrow pencilnya aku juga suka teksturnya, cuma kalau dari warnanya mungkin ini akan sedikit keterangan buat aku. But dont worry, aku anaknya selalu memanfaatkan segala barang dengan baik! Xoxo, shade inis sangat cocok guys untuk diaplikasikan sebagai faux freckles! 
Akan aku buat tutorialnya nanti yaaaa~



Untuk mendapatkan produk-produk Poppy Dharsono Cosmetics kalian bisa membelinya di LAZADA, Iprice atau bisa langsung mengunjungi website Poppy Dharsono Cosmetics disini.
Sekian dulu yaa ceritaku kali ini, semoga bermanfaat dan membantu kalian!
See you on my next post!


Special thanks :
temui aku via


CONVERSATION

0 komentar:

Post a Comment

Back
to top